Minggu, 13 Mei 2012

Sistem Promdeg Pacu Semangat Atlet


Jakarta, Satlak “Prima”

Pelatih panahan nasional Budi Widiyanto menghimbau, agar para atlet remaja yang terjaring masuk Pelatnas Prima Pratama berlatih semaksimal mungkin. Dengan sistem promosi degradasi (Promdeg) yang diterapkan Satlak Prima Pratama memberikan peluang pada atlet non Pelatnas bersaing menghuni Prima Pratama.
“Saya bersyukur pembinaan atlet saat ini bukan hanya terfokus pada level atas seperti junior dan senior saja, namun ditingkat remaja mulai usia 12 hingga 18 tahun sudah ditanggung pemerintah,”ujar Budi Widiyanto di Jakarta.
Budi melanjutkan, mendapat perhatian serius pemerintah, tidak menutup kemungkinan penghuni Pelatnas Pratama akan terpacu lagi meningkatkan prestasi yang dimiliki. Melalui persaingan ketat seperti itu yang diharapkan PB Perpani dalam melahirkan atlet handal.
Menurutnya, atlet yang terjaring masuk Prima Pratama ditempa di tiga tempat yaitu Surabaya, Yogyakarta dan Kalteng. Tidak menutup kemungkinan di tahun mendatang bisa dilakukan penempaan di daerah lain, bila atletnya bertambah.
Melalui penempaan atlet usia dini, tidak menutup kemungkinan prestasi pemanah nasional bisa meraih sukses di Olimpiade. Pada tahun 1988 di Seoul Korsel trio Srikandi Indonesia menyuguhkan medali perak bagi Indonesia. “Mudah-mudahan di tahun mendatang bisa mencapai medali emas, setelah atlet pratama melaju kejenjang senior,”tambahnya. (SK)
Sumber : www.satlakprima.com 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar